BERITA

INSANI

NARASI

KIAT

PILKADA

SENGGANG

VIDEO

Asisten STY Pantau Pertandingan, Pemain Muda Persita Berharap Dipanggil Timnas

Tidak hanya Esal, di Persita juga ada beberapa pemain potensial lainnya yang bisa dipanggil untuk membela Indonesia. 

KUASAKATACOM, Tangerang- Beberapa asisten pelatih Shin Tae-yong di tim nasional, kedepatan menyaksikan pertandingan pekan ke-4 BRI Liga 1 2023/24, yang mempertemukan antara Persita Tangerang melawan Persija Jakarta, Sabtu (22/7) lalu, yang digelar di Stadion Indomilk Arena tersebut.

Di pertandingan itu, Persija harus mengakui keunggulan tuan rumah. Gol tunggal Persita dicetak oleh Esal Sahrul Muhrom pada menit ke-81.

Menurut pelatih Persita, Luis Edmundo Duran, Esal merupakan pemain bagus dan bukan tak mungkin membela timnas U-23 Indonesia.

Tidak hanya Esal, di Persita juga ada beberapa pemain potensial lainnya yang bisa dipanggil untuk membela Indonesia. 

"Di Persita ada banyak pemain yang bisa masuk Timnas U-23. Seperti Esal (21 tahun) yang hari ini mencetak gol. Rifky Dwi (21) dan ada Ahmad Fahd (19) dan ada banyak pemain muda lainnya. Mudah-mudahan mereka bisa dilihat dan ada kesempatan dipanggil untuk bisa masuk Timnas," katanyanya.

Ditemui ditempat terpisah, Esal berharap dirinya bisa dilirik pelatih Timnas U-23 yang akan tampil di ajang Piala AFF U-23 2023 yang dilangsungkan di Thailand pada 17-26 Agustus 2023. "Mudah-mudahan saja pelatih timnas U-23 Indonesia bisa memanggil saya. Tapi saya pikir ini akan sulit karena banyak pemain-pemain muda di Indonesia yang bagus-bagus," harapnya, Selasa (25/7).

Ia juga mengaku senang dengan adanya regulasi pemain U-23 di ajang BRI Liga 1 pada musim ini. "Saya senang dengan regulasi ini. Ya semoga saja pelatih timnas U-23 Indonesia bisa melihat dan saya ikut terpilih," imbuhnya.
 

(*)

IKUTI BERITA KUASAKATA.COM SELENGKAPNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar

Terkait

Baca Juga

Terkini