Kepala Kemenag Grobogan Ditemukan Gantung Diri, Sebelum Kejadian Tampak Sedang Depresi 

"Ketika ditemukan tergantung dengan tali tampar," ungkap Kapolsek Kradenan AKP Lilil EKo Sukaryono.

Rabu, 28 September 2022 | 10:06 WIB - Ragam
Penulis: Issatul Haniah . Editor: Fauzi

KUASAKATACOM, Blora - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Grobogan Imron meninggal dunia karena gantung diri, Minggu (25/9). Imron  ditemukan meninggal dunia di rumahnya Desa Mojorembun, Kecamatan Kradenan, Blora. Yaitu di gudang samping rumahnya. 

"Ketika ditemukan tergantung dengan tali tampar," ungkap Kapolsek Kradenan AKP Lilil EKo Sukaryono. 

BERITA TERKAIT:
Tingkatkan Mutu Widyaiswara, Kemenag Gandeng Sae Kyung University Korsel
Kemenag Segera Buka Program Beasiswa bagi 1.000 Santri
Kemenag RI Buka Pendaftaran Jadi Imam Masjid di Uni Emirat Arab
Kemenag Rampungkan Pembangunan 76 Gedung Balai Nikah dan Manasik Haji di Wilayah 3T
Judi Online Picu Lonjakan Kasus Perceraian, Begini Arahan Kemenag

Polisi memastikan meninggalnya Imron murni karena gantung diri yang diperkuat dengan pemeriksaan tim medis puskesmas setempat. Almarhum ditemukan gantung diri di gudang samping rumahnya sekitar  pukul 18.10 WIB.

Berdasarkan keterangan dari pihak keluarga, tiga bulan terakhir korban seperti tampak sedang depresi

Akan tetapi, pihak keluarga tidak mengetahui permasalahan yang dihadapi karena almarhum cenderung pendiam. Sementara pemakamannya dilakukan pada keesokan harinya pada Senin (26/9/2022). 

Informasinya, almarhum sempat menghadiri hajatan di tetangga desanya. Namun, saat hendak diajak salat berjamaah oleh keluarga, ternyata korban ditemukan menggantung di gudang samping rumahnya. Sebelum bertugas di Kabupaten Grobogan sejak Februari 2021, almarhum bertugas di Kabupaten Pati dengan jabatan yang sama setelah sebelumnya juga bertugas di Kabupaten Blora. 

***

tags: #kemenag #kabupaten grobogan #gantung diri #depresi

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI