Ilustrasi viral, Gambar: Istimewa

Ilustrasi viral, Gambar: Istimewa

Pisah Sambut Kapolres Rembang Langgar PPKM Berakhir Damai

Polisi mengaku peristiwa ini bakal menjadi koreksi.

Senin, 02 Agustus 2021 | 07:37 WIB - Ragam
Penulis: Ririn . Editor: Fauzi

KUASAKATACOM, Rembang - Acara pisah sambut Kapolres Rembang yang digelar di Pendopo RA Kartini viral karena melanggar PPKM level 4. Setelah perekam video yang memviralkan acara pisah sambut itu minta maaf, kasus dihentikan.

"Sudah selesai. Berdasarkan hasilnya, tidak ada proses hukum atau dugaan lainnya yang mengarah pada unsur pidana, dan yang bersangkutan pun sudah meminta maaf atas apa yang terjadi ini," ungkap Kapolres Rembang AKBP Dandy Ario Yustiawan, Minggu (1/8).

BERITA TERKAIT:
Anak Kades di Rembang Dibegal, Uang Rp48 Juta Raib
Libur Panjang, Polres Rembang Intensifkan Pengamanan Destinasi Wisata Pantai
Catat! Operasi Candi Digelar 14 Hari, Siapkan Kelengkapan Kendaraan
Ada Lima Kampung di Rembang Bebas Narkoba Dibentuk, Mana Saja? 
Pasang Galvalum di Rumdin Kapolres Rembang, Pekerja Bangunan Tewas Tersengat Listrik

Ia menambahkan, pemeriksaan terhadap perekam video disebut untuk dimintai keterangan terkait video viral tersebut. Pihak polisi meminta keterangan karena video viral itu telah menimbulkan kegaduhan.

"Jadi bahasa kami lakukan pemeriksaan, itu adalah kami meminta keterangan detil kepada para perekam video tersebut. Dan memang, mereka melakukan ini atas dasar spontanitas, dan memang tidak terencana. Atas dasar ketidaktahuan mereka dan mungkin memang karena luapan emosi ya," ujarnya.

Dari keterangan perekam video, mengaku spontan menyebut acara pisah sambut Kapolres Rembang itu baru dimulai pukul 20.30 WIB. "Jadi setelah kami cek, video tersebut diambil pukul 20.31 WIB. Dan saat itu, perekam video ini mengira acara baru mulai. Kami pun memberikan penjelasan dengan disertai bukti yang ada kepada perekam, bahwa pada waktu mereka merekam video, acara inti memang sudah selesai. Dan itu ketika para tamu berangsur pulang bergantian," jelasnya.

Selama pemeriksaan polisi juga menerangkan para perekam video tersebut soal acara pisah sambut itu. Pihaknya menyebut peristiwa ini bakal menjadi koreksi. "Saya mengapresiasi karena masyarakat telah memiliki kepedulian tinggi terhadap Kabupaten Rembang. Apapun itu memang menjadi koreksi kita bersama," tutupnya.

***

tags: #kapolres rembang #pisah sambut #ppkm level 4

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI