Gibran akan Hadiri Apel Siaga Pemenangan Partai dan Ganjar 2024 yang Diadakan DPD PDIP Jateng

Apel tersebut mengusung tema besar “Nyalakan Api Semangat, Satu Barisan Satu Komando’’.

Kamis, 24 Agustus 2023 | 21:12 WIB - Ragam
Penulis: Wisanggeni . Editor: Wis

KUASAKATACOM, Semarang– Walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka direncanakan akan menghadiri acara Apel Siaga Pemenangan Pileg dan Pilpres 2024, yang diadakan oleh PDI Perjuangan Jawa Tengah di GOR Jatidiri, Kota Semarang, Jateng, Jumat (25/8/2023). 

Hal itu disampaikan Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jateng H Sumanto,  dalam konferensi pers yang diadakan di Panti Marhaen, Kota Semarang, Kamis (24/8). 

BERITA TERKAIT:
Mantan Ajudan Ganjar Pranowo Maju Pilkada Tegal, Ambil Formulir Cawabup di Panti Marhaen 
Prabowo Wacana Tambah Menteri Jadi 40 Jabatan, Ganjar Ingatkan Politik Akomodasi  
Ganjar Pranowo Deklarasi sebagai Oposisi Pemerintah: Saya Tak akan Gabung tapi Tetap Menghormati 
Ganjar Tak Diundang di Penetapan Prabowo-Gibran Hari Ini 
Ganjar Temui Megawati Pasca Putusan MK, Bahas Apa?

Sumanto mengatakan pihaknya sudah menyampaikan langsung surat undangan ke putra sulung Presiden Joko Widodo tersebut. "Kemarin sudah saya sampaikan langsung dan jawaban beliau nanti akan hadir," tandas Sumanto yang juga merupakan Ketua DPRD Jateng tersebut.

Seperti diberitakan sebelumnya DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah akan mengadakan gelar Apel Siaga Pemenangan Pileg dan Pilpres 2024, yang akan dihadiri 33.000 kader PDIP dari seluruh Jateng.

Ketua DPD PDIP Jawa Tengah Bambang Wuryanto atau akrab disebut Bambang Pacul menegaskan, perhelatan itu akan menjadi gelaran akbar pertama oleh partai politik menyongsong Pemilu 2024. Apel tersebut mengusung tema besar “Nyalakan Api Semangat, Satu Barisan Satu Komando’’.

Apel Siaga kader banteng itu akan dihadiri Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri secara virtual, Ketua DPP PDIP Puan Maharani bersama jajaran DPP dan tim pemenangan Pemilu 2024. “Mbak Puan akan memberikan arahan kepada seluruh kader dan kepada calon presiden Ganjar Pranowo,” kata Bambang Pacul

Apel tersebut, imbuh Bambang Wuryanto akan berlangsung dahsyat, seperti arahan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani. “Seperti bagaimana arahan Mbak Puan, tentu dahsyat, menggelegar dan tasss,” tegasnya. 

“Intinya adalah, kami terus menyalakan api semangat, satu barisan satu komando menuju pemenangan partai dan pilpres 2024,” tegas Bambang Pacul.

Dalam konferensi pers tersebut, Bambang Wuryanto didampingi oleh Sekretaris DPD PDIP Jateng H Sumanto dan Bendahara DPD Agustina Wilujeng Pramestuti, SS, MM.

Agustina Wilujeng mengungkapkan konsep Apel Siaga itu tentu dikemas dengan sangat kekinian, sebuah pergelaran yang melibatkan teknologi, seni dan performance yang cantik. “Nanti akan dihadirkan Bung Karno secara virtual, teknologi hari ini memungkinkan itu menampilkan Bung Karno dalam hologram-hologram secara baik dan menurut saya canggih karena saya tidak bisa dan dibikin oleh profesional muda dari Jakarta. Saya berharap teman-teman profesional muda di Semarang dan sekitarnya nanti bisa belajar bagaimana menampilkan itu dan menjadi sebuah kebiasaan yang menarik, mengingat Bung Karno di Jateng ini memiliki tingkat kesukaan yang tinggi baik di kalangan muda maupun belum tua banget," ungkap Agustina Wilujeng.

Ia menambahkan dengan menampilkan Bung Karno secara kekinian dengan hadirnya di hologram, ini akan meningkatkan kembali ingatan masyarakat. "Ini akan mengingatkan rasa persatuan dan kesatuan, mengingatkan proses kemandirian bangsa, gotong royong dan lain sebagainya yang menjadi amanat dan ajaran Bung Karno," tandasnya.
 

***

tags: #ganjar pranowo #gibran rakabuming raka #pilpres 2024 #sumanto #dpd pdip jateng

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI