Semua Jemaah Haji Asal Kab Magelang Kembali ke Tanah Air dengan Selamat

Heri menambahkan saat berangkat ke Tanah Suci, para jemaah melakukan pemeriksaan kesehatan.

Senin, 24 Juni 2024 | 05:58 WIB - Ragam
Penulis: Wisanggeni . Editor: Wis

KUASAKATACOM, Magelang- Sejumlah pejabat di Pemerintah Kabupaten Magelang, menyambut kepulangan rombongan jemaah haji dari kabupaten tersebut di Pendopo drh. Soepardi Setda Kabupaten Magelang, Minggu (23/6/2024). 

Para pejabat yang terlihat menyambut kepulangan para jemaah haji tersebut yakni Sekretaris Daerah Kabupaten Magelang Adi Waryanto yang mewakili Pj Bupati Magelang. Sekda didampingi oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, Plt Kabag Kesra dan jajaran Forkompimcam Mungkid.

BERITA TERKAIT:
Bank Jateng-Kemenag Magelang Berkolaborasi Fasilitasi Kredit untuk ASN dan PPPK
Semua Jemaah Haji Asal Kab Magelang Kembali ke Tanah Air dengan Selamat
Pj Bupati Magelang Canangkan Kampung Aren di Desa Tirto Grabag
Kemenparekraf Gandeng GenPI Adakan Pelatihan SPECTRM di Desa Bahasa Borobudur
Meriahkan Festival Lampion Waisak 2024, Sumarno: Menunjukkan Toleransi dan Kerukunan Antarumat Beragama

Adi Waryanto mengatakan, jemaah haji dari Kabupaten Magelang tahun 2024 dapat kembali ke tanah air dalam kondisi sehat seluruhnya usai melakukan ibadah di Tanah Suci. "Alhamdulillah jemaah haji kita tahun 2024 ini utuh (sehat) kembali ke tanah air dan tinggal menunggu kloter 3, 4 dan 5," kata Adi di sela-sela menyambut kepulangan jamaah haji kloter 2.

Ia berharap para jemaah yang sudah pulang ke tanah air menjadi haji yang mabrur, bisa menjaga kemabrurannya. dan memberikan keteladanannya kepada sanak saudara maupun lingkungannya, sehingga Kabupaten Magelang tetap aman, nyaman dan kondusif. Selain itu, pihaknya juga sudah meminta doa kepada para jemaah haji agar Kabupaten Magelang senantiasa aman dan nyaman termasuk Jawa Tengah dan Indonesia.

Staf Seksi Pelayanan Haji dan Umrah pada Kantor Kemenag Kabupaten Magelang, Heri Suryanto menyebutkan 1.085 jamaah haji telah tiba dengan selamat di Pendopo drh. Soepardi yang tiba secara bertahap. Hanya saja ada keterlambatan dari jadwal yang telah dirancang sebelumnya. "Tahun ini luar biasa, sehat semua 100 persen. Belum ada laporan sakit (dari jemaah) karena sudah segera tertangani dulu sebelum berangkat ke Donohudan," ujarnya.

Heri menambahkan saat berangkat ke Tanah Suci, para jemaah melakukan pemeriksaan kesehatan. Agar benar-benar memastikan bahwa mereka mampu dari segi kesehatan. Sehingga saat berada di Makkah maupun pulang ke Indonesia, mereka dalam keadaan sehat.

Selama melakukan rukun maupun sunah haji pun, mereka mampu menuntaskannya. Namun, ketika hendak pulang ke Tanah Air, ada seorang jemaah yang justru masih berada di Masjidil Haram. "Ketua kloter langsung mencarinya dan sudah diketemukan dalam kondisi selamat. Tetapi, menemukannya memang membutuhkan waktu yang lama karena di sana ada jutaan orang," katanya.

Dampaknya, rombongan kloter 2 yang seharusnya melakukan penerbangan pulang ke tanah air pukul 08.00, justru mundur menjadi pukul 13.00. "Dia tanpa izin (ke Masjidil Haram). Dari kami sebenarnya sudah terkondisi. Cuma kadang-kadang ada teman yang 'nyeleneh'. Tapi, alhamdulillahnya bisa pulang dengan selamat," imbuhnya.

Selain itu, hal tersebut juga berdampak pada kepulangan kloter-kloter berikutnya. Adapun kloter 2 ada sebanyak 44 jamaah haji yang bergabung dengan kloter 1 Kabupaten Temanggung. Lalu, kloter 3 dan 4 masing-masing 352 orang dan semuanya berasal dari Kabupaten Magelang. Sedangkan kloter 5 sebanyak 337 orang bergabung dengan calon jemaah haji asal Purworejo.

***

tags: #kabupaten magelang #jemaah haji #tanah suci

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI