Hancurkan Rep Ceko 2-1, Turki Lolos ke Babak 16 Besar 

Rep Ceko dipastikan gugur usai finis sebagai juru kunci Grup F dengan mengoleksi 1 poin.

Kamis, 27 Juni 2024 | 08:14 WIB - Olahraga
Penulis: - . Editor: Fauzi

KUASAKATACOM, Jakarta - Turki berhasil lolos ke babak 16 besar Euro 2024 setelah menghancurkan Rep Ceko dengan skor 2-1 di Volksparkstadion, Hamburg, Jerman pada Kamis (27/6/2024). Laga ini merupakan partai terakhir Arda Guler cs dan kawan-kawan di Grup F. Dengan hasil positif ini, Turki berhasil meraih 3 poin sehingga membuat mereka bertengger di posisi kedua dengan 6 angka, status sebagai runner-up. 

Sementara, Rep Ceko dipastikan gugur usai finis sebagai juru kunci Grup F dengan mengoleksi 1 poin. Berbanding terbalik, dengan Georgia yang bisa  mengakhiri fase grup di urutan ketiga usai menumbangkan Portugal 2-0 dan mereka berhak ke 16 besar juga dengan status empat tim peringkat ketiga terbaik.

BERITA TERKAIT:
Hancurkan Rep Ceko 2-1, Turki Lolos ke Babak 16 Besar 
Portugal Vs Turki: Ronaldo dkk Menang Telak 3-0
Turki vs Georgia: Arda Guler dkk Menang Meyakinkan 3-1
Polisi Kembali Tangkap Satu Pelaku Penembakan WN Turki di Bali, Total Jadi Empat Orang
Komplotan WNA Mexico Tembak Mati Pria asal Turki di Badung, Ini Motifnya

Selama jalannya pertandingan, Turki awalnya tampil kurang percaya diri di awal babak pertama. Mereka gagal memanfaatkan keuntungan menghadapi 10 pemain dalam laga tersebut. Rep Ceko terpaksa harus bermain dengan 10 pemain usai Antonin Barak terkena kartu merah. Barak harus keluar dari lapangan lebih cepat, yakni ketika laga baru berjalan 20 menit. Dengan begitu, Turki memiliki waktu kurang lebih 25 menit melawan 10 penggawa Rep Ceko. Namun, nyatanya mereka gagal memaksimalkan peluang emas untuk mencetak gol.

Padahal, Turki benar-benar mendominasi jalannya pertandingan. Tim berjuluk Ay-Yildizlilar itu mampu mencatatkan 70 persen lebih penguasaan bola. Belum lagi Turki juga mampu melepaskan 10 tembakan. Hanya saja, dari 10 peluang itu hanya satu yang benar-benar tepat ke gawang lawan. Jadi, Turki tampil kurang efektif karena kesulitan menembus tebalnya pertahanan Rep Ceko. Padahal Rep Ceko sudah kehilangan salah satu pemain penting mereka di pertengahan babak pertama tersebut.

Memasuki babak kedua, Turki berhasil unggul lewat gol Hakan Calhanoglu di menit 51. Lalu, Rep Ceko mampu membalas di menit 66 berkat aksi Tomas Soucek. Beruntung, pada menit 90+4, Turki kembali mencetak gol berkat gol dari Cenk Tosun. Tak lama laga pun berakhir dan Turki menang 2- atas Rep Ceko.

*Ditulis oleh wartawan magang Rahardian Haikal Rakhman

***

tags: #turki #republik ceko #euro 2024

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI