Viral Foto Tentara Israel Injak Bendera Arab Saudi Berlafadz Syahadat 

"Sekelompok tentara Israel di Brigade Pasukan Payung menginjak-injak bendera Saudi dan sertifikat monoteisme

Jumat, 28 Juni 2024 | 14:56 WIB - Internasional
Penulis: Issatul Haniah . Editor: Fauzi

KUASAKATACOM, Jakarta - Beredar foto-foto tentara Israel menginjak-injak bendera Arab Saudi. Foto-foto ini pun viral dan menuai kemarahan publik. Foto aksi tentara Israel menginjak lafadz syahadat pada bendera Arab Saudi ini pertama kali diunggah oleh akun bernama Tamer. 

"Sekelompok tentara Israel di Brigade Pasukan Payung menginjak-injak bendera Saudi dan sertifikat monoteisme, selama invasi darat ke kota Khan Younis [di Gaza]," kata Tamer dalam keterangan dalam bahasa Arab.

BERITA TERKAIT:
Viral Foto Tentara Israel Injak Bendera Arab Saudi Berlafadz Syahadat 
Lebih dari 70 Ribu Tentara Israel Cacat Akibat Perang 
BREAKING NEWS: Israel akan Serang Lebanon 
Pendukung Israel Nekat Naik ke Panggung Konser Coldplay, Berujung Jatuh hingga Tulang Rusuk Patah
Pemerintahan Israel Pecah, Menteri Kabinet Netanyahu Resign 

Middle East Eye (MEE) belum bisa memverifikasi keaslian gambar tersebut.

Foto-foto itu pun dengan cepat viral dengan ratusan orang menyoroti bahwa bendera Saudi berisikan syahadat Islam, termasuk nama Nabi Muhammad dan Allah SWT.

"Kalimat itu tertulis di bendera Arab Saudi dan teroris Israel telah menantang kehormatan seluruh umat Islam," tulis seorang warganet.

Beberapa warganet juga menyebut foto ini merupakan salah satu bukti mengapa Saudi tak boleh rujuk dengan Israel. Warganet turut mengkritik kurangnya perhatian di antara warga Saudi terhadap perjuangan Palestina selama ini.

***

tags: #israel #tentara #syahadat

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI