Berbagai menu lauk-pauk nasi padang (foto: istimewa)

Berbagai menu lauk-pauk nasi padang (foto: istimewa)

Makan Nasi Padang dengan Tangan Langsung atau Pakai Sendok? Ini Perbedaannya

Lauk yang biasanya selalu ada untuk melengkapi sajian nasi padang adalah sambal hijau, daun singkong, dan sayur nangka.

Jumat, 04 Maret 2022 | 12:09 WIB - Langkah
Penulis: - . Editor: Wis

SEPERTI namanya, Nasi padang merupakan makanan khas kota Padang, yakni nasi yang dilengkapi lauk-pauk khas Indonesia, seperti rendang, ayam pop, telur balado, ikan tongkol, dan lain-lain. Sedangkan lauk yang biasanya selalu ada untuk melengkapi sajian Nasi padang adalah sambal hijau, daun singkong, dan sayur nangka.

Selain bubur ayam diaduk dan tidak diaduk, ternyata makan Nasi padang pakai sendok atau pakai tangan langsung juga turut menjadi perdebatan para pecinta kuliner.

BERITA TERKAIT:
Pemilik Usaha Kuliner Nasi Padang Non-Halal Sampaikan Klarifikasi dan Minta Maaf
Makan Nasi Padang dengan Tangan Langsung atau Pakai Sendok? Ini Perbedaannya

Walaupun hanya candaan, sebagian orang penasaran mengapa hal seperti itu perlu diperdebatkan. Memangnya, apa sih perbedaan makan Nasi padang pakai sendok dan pakai tangan langsung? 

Berikut ini perbedaan makan Nasi padang dengan tangan langsung atau pakai sendok berdasarkan kedua sudut pandang.

Makan Nasi padang dengan tangan langsung

 

Seperti diketahui, Nasi padang berasal dari daerah Minang. Di Minang sendiri, cara makan yang lazim adalah dengan menggunakan tangan langsung. Sejumlah orang juga mengaku bahwa makan Nasi padang dengan tangan langsung akan lebih nikmat dan mudah.

makan dengan tangan juga merupakan tradisi turun temurun yang melambangkan kesederhanaan, dan kehangatan kekeluargaan ketika menyantap makanan bersama keluarga.

Selain itu, dalam penyajian Nasi padang, penjual biasanya memberikan kobokan, yakni mangkuk kecil berisikan air dengan irisan jeruk nipis di dalamnya. Air ini digunakan untuk mencuci tangan sebelum dan setelah makan. Jadi, makan Nasi padang dengan tangan langsung memang sangat lazim dilakukan bagi sebagian besar pecinta masakan khas Minang ini.

Makan Nasi padang pakai sendok

Di sisi lain, tim makan Nasi padang pakai sendok juga mempunyai alasan tersendiri mengapa memilih cara ini. Sebagian mereka malas jika harus mencuci tangan setelah makan lantaran mencuci dengan air kobokan saja tidak membuat aroma makanan di tangan menghilang.

Alasan lainnya adalah sajian Nasi padang yang biasanya berkuah. Hal itu membuat nasi lebih sulit dimakan tanpa menggunakan sendok dan garpu, istilah lainnya awur-awuran. Alhasil, memakan dengan tangan langsung akan menghabiskan banyak waktu.

Itulah perbedaan makan Nasi padang dengan tangan langsung dan pakai sendok dari kedua sudut pandang. Pada dasarnya keduanya sama saja, yang terpenting adalah kenyamanan bagi setiap penikmat Nasi padang. Pemilik restoran pun tidak akan keberatan, Anda makan dengan tangan langsung atau pakai sendok dan garpu. Asal Anda bayar, bagaimanapun cara Anda makan tidak akan menjadi masalah bagi penjual Nasi padang

***

tags: #nasi padang #makan dengan tangan #makan pakai sendok #bubur ayam

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI