Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana.

Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana.

Nana Sudjana: Terorisme Masih Menjadi Persoalan Serius

Terorisme merupakan persoalan serius bangsa.

Selasa, 19 Desember 2023 | 17:58 WIB - Ragam
Penulis: Wisanggeni . Editor: Wis

KUASAKATACOM, Semarang– Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana menilai terorisme masih menjadi persoalan serius. Sehingga menjadi pekerjaan rumah (PR) bagi pemerintah. Sebab, belum lama ini Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri  menangkap sembilan orang terduga teroris. Mereka teridentifikasi jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) di Kabupaten Boyolali, Kabupaten Sukoharjo, dan Kota Semarang

Nana Sudjana menyampaikan hal itu, saat memimpin upacara dalam rangka memeringati Hari Bela Negara ke- 75 di Halaman Kantor Gubernur Jateng pada, Selasa (19/12/2023). “Ini menunjukkan bahwa masyarakat kita masih belum semuanya mempunyai jiwa demokratis,” ucapnya. 

BERITA TERKAIT:
Napiter di Lapas Brebes Jalani Pembebasan Bersyarat
Densus 88 Tegaskan Selalu Pantau Pergerakan Teroris
Ditjenpas-BNPT Identifikasi Kondisi Napi Teroris di Lapas Semarang
Nana Sudjana: Terorisme Masih Menjadi Persoalan Serius
Pemkab Cilacap dan Polri Resmikan Yayasan Derap Bakti untuk Cegah Radikalisme dan Terorisme 

Dikatakan dia, terorisme merupakan persoalan serius bangsa. Apabila tidak diatasi, maka akan menjadi ancaman besar bagi stabilitas dan keamanan negara.

Kejadian penangkapan terduga terorisme itu, kata Nana, menunjukkan belum semua masyarakat Indonesia memiliki jiwa demokratis dan jiwa bela negara. Oleh karena itu, semangat jiwa bela negara itu perlu digaungkan di masyarakat. 

Nana mengatakan, pemerintah harus bisa menjaga dan mengarahkan masyarakat untuk berpedoman pada ideologi Pancasila. Implementasi nilai-nilai Pancasila wajib dilakukan secara total dan komprehensif. Keberhasilan mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila akan menciptakan toleransi, keamanan, dan kedamaian. "Ideologi kita  adalah Pancasila, ini yang harus terus kita gelorakan pada masyarakat kita," tandas Nana. 

***

tags: #terorisme #nana sudjana #pj gubernur jawa tengah #kota semarang #densus 88 antiteror

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI