Keren! Dito Percussion Capai Finish di Ajang Triathlon Australia dalam Waktu Kurang dari 12 Jam

Suami dari selebritis Ayudia Bing Slamet ini ternyata memiliki backround sebagai atlet renang.

Jumat, 08 Desember 2023 | 16:34 WIB - Pentas
Penulis: - . Editor: Muyassaroh

MUSISI sekaligus presenter Dito Percussion berhasil mencapai garis finish di ajang ‘Ironman Triathlon Western Australian 2023’ yang digelar pada Sabtu (2/12). Ia berhasil meyelesaikan kompetisi dalam waktu kurang dari 12 jam.

Ajang olahraga marathon dengan jarak yang jauh memang sedang digemari oleh semua kalangan, baik di dalam negeri maupun luar negeri. Para selebriti tanah air juga terlihat antusias mengikuti kompetisi lari jarak jauh tersebut, salah satunya Dito Percussion beserta istri dan anaknya.

BERITA TERKAIT:
Keren! Dito Percussion Capai Finish di Ajang Triathlon Australia dalam Waktu Kurang dari 12 Jam

Suami dari selebritis Ayudia Bing Slamet ini ternyata memiliki backround sebagai atlet renang. Musisi bernama asli Muhammad Pradana Budiarto tersebut, mendapatkan banyak pujian publik setelah berhasil mencapai garis finish di ajang kompetisi bertajuk 'Ironman Triathlon Western Australian 2023'. 

Dalam kompetisi itu, tidak hanya satu cabang olahraga saja, namun ada tiga cabang olahraga yang harus diselesaikan dalam waktu bersamaan. olahraga tersebut di antaranya berenang di lautan dengan jarak 3,8 kilometer, bersepeda dengan jarak 180 kilometer, dan lari dengan jarak 42,2 kilometer.

Ayah dari Dia Sekala Bumi ini berhasil mencapai posisi ke-92 dari total 501 partisipan yang berasal dari berbagai negara. Untuk menyelesaikan tiga tantangan dan mencapai garis finish, ia memerlukan waktu selama 11 jam 47 menit.

 

Selain itu, selama mengikuti perlombaan, Dito ditemani oleh putranya, Dia Sekala Bumi. Bocah 7 tahun itu turut berpartisipasi mengikuti ajang serupa yang dikhususkan untuk anak-anak, yang terdiri dari 2 tantangan yakni lari dan renang.

Ia mengikuti kompetisi ‘Aquathlon’ melalui program Ironkids’. Aquathon sendiri merupakan olahraga renang dan lari yang dilaksanakan dalam waktu berurutan tanpa jeda.

Anak semata wayang Ditto Percussion dan Ayudia Bing Slamet ini berhasil melewati 2 cabang olahraga yakni renang dengan jarak 50 meter dan lari 500 meter.

Program Ironkids yang diikuti oleh Sekala merupakan olahraga aquathon yang diikuti oleh anak berusia 6 sampai 15 tahun. Dalam kompetisi ini tidak ada peringkat seperti kebanyakaan lomba lainnya.

Meskipun tidak mendapatkan peringkat atau mendali, Ayudia tetap bangga karena anaknya dapat menyelesaikan ajang yang digelar di Australia tersebut.

*Ditulis oleh wartawan magang KUASAKATACOM: Rahardian Haikal Rakhman
 

***

tags: #dito percussion #triathlon #ayudia bing slamet #finish #olahraga

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI